FUNGSI KELUARGA DALAM MASYARAKAT
Seseorang dilahirkan dan dibesarkan serta tumbuh menjadi dewasa dalam lingkungan keluarga. diasuh serta di didik agar kelak menjadi seseorang yang berguna untuk masa depannya kelak. karena manusia hidup atau tumbuh dalam lingkungan keluarga maka segala sikap dan perilaku seseorang bergantung pada cara didik orangtua terhadap anak. maka keluarga adalah pembentuk karakter sesorang sebelum mengenal lingkungan masyarakat.
keluarga juga banyak memberikan dampak positif pada lingkungan karena keluarga dapat mempersiapkan seorang anak agar dapat berinteraksi dengan lingkungan dengan baik. karena keluarga adalah unit terkecil masyarakat. karena peran keluarga begitu penting maka keluarga ikut berperan aktif dalam membentuk karakter dan jati diri seseorang agar tumbuh lebih baik.
berikut fungsi keluarga dalam masyarakat adalah :
a.pendidikan.
fungsi pendidikan dilihat dari bagaimana sebuah keluarga menyekolahkan dan mendidik anaknya untuk mempersiapkan masa depannya.
b. ekonomi
fungsi ekonomi dilihat dari bagaimana orangtua mencari nafkah dan memberikan fasilitas pendidikan untuk memenuhi kebutuhan keluarga.
c. perlindungan
fungsi perlindungan dilihat dari bagaimana keluarga melindungi anggota keluarga agar terciptanya rasa aman dan nyaman dalam lingkungan keluarga.
d. kasih sayang
fungsi kasih sayang sangat penting karena apabila seseorang tumbuh dengan kasih sayang keluarga maka dapat menciptakan rasa kasih sayang pula pada antar sesama dan akan timbul rasa untuk salling melindungi dan menghargai oranglain.
0 komentar:
Posting Komentar